Aku selalu bilang aku gabisa skincarean tanpa Toner, karena produk serum dan moisturizer aku bakalan fail kalau skip toner rasanya kayak gak meresap kedalam kulit dengan baik kalau ngeskip produk toner. Buat yang kulit dehidrasi pasti paham banget rasanya kulit gak dikasih minum dengan baik! Daaaannnn akhirnya produk toner yang aku suka banget ada di brand ini, Yang punya masalah kulitnya gampang kemerahan,gampang jerawat,kulit kusam ini produk wajib buat dilirik!
Main Ingredients:
Licorice Root Extract: pencerah alami yang efektif mengurangi flek hitam akibat bekas jerawat atau paparan sinar matahari.
Witch Hazel Extract: Membantu mengurangi minyak berlebih, membunuh bakteri, mengecilkan pori-pori dan mengurangi peradangan.
Green Tea Extract: Bahan alami yang dikenal dengan sifat antioksidan dan anti inflamasinya yang tinggi yang dapat membantu melindungi kulit dari radikal bebas dan mengurangi kemerahan pada kulit sensitif / teriritasi
Sodium Hyaluronate: humektan yang dikenal karena kemampuannya menghidrasi kulit, menjadikannya tampak halus dan lembab.
Allantoin: Membantu meningkatkan kehalusan kulit, mempercepat penyembuhan dan pembentukan kulit baru
Complete Ingredients:
Water, Hamamelis Virginiana (Witch Hazel) Extract, Glycerin, Camellia Sinensis (Green Tea) Leaf Extract, Glycyrrhiza Glabra (Licorice Root) Extract, Sodium Hyaluronate, Allantoin, Caprylyl Glycol, Propylene Glycol, Citric Acid, Tetrasodium EDTA, Potassium Sorbate, Sodium Benzoate, Phenoxyethanol.
Komentar
Posting Komentar